Nikmatnya Jajan Nasi Jajan Madura
Nasi Jajhan termasuk salah satu hidangan khas Madura yang berasal dari Pamekasan. Menu satu ini banyak dicari orang. Yang sudah biasa mencicipinya pasti ketagihan, yang belum pasti penasaran.
Dari segi penyajiannya, Nasi Jajan hampir serupa dengan nasi campur Jawa. Di masakan ini kita bisa menjumpai srundeng (parutan kelapa berbumbu), opor telur, dendeng ragi yang dibuat menarik dengan tekstur krispinya, daging osik-osik (daging yang dibumbu rendang) berwarna kuning keemasan, dan taburan bawang merah goreng.
Alasnya yang sejak dulu hingga sekarang berasal dari daun pisang memang terasa tradisional. Namun yang membuat menu ini patut dicoba adalah sambal khas berbahan petis asin yang selalu menemani. Telur di Nasi Jajhan berbumbu coklat karena petis dari Madura adalah petis coklat, bukan hitam seperti petis-petis biasanya.
Petis asin yang diracik dengan bumbu dapur lainnya ini memang menjadi kekhasan kuliner di Pamekasan. Mengingat di kabupaten ini juga terdapat sentra penghasil petis, rasanya pun begitu kental aroma ikan laut. Sementara itu, Anda juga akan “terserang” kepedasan khas Madura.
Mengapa disebut Nasi Jajhan? Nama ini muncul karena “jajhan” berasal dari bahasa Madura yang berarti jajan. Keterkaitannya, menu ini adalah menu yang diperuntukkan untuk orang yang suka jajan. Dalam perkembangannya, menu makanan ini kerap kali dibuat untuk acara-acara hajatan, sepeti perkawinan atau khitanan.
Sumber: rengoneng.com/
0 Komentar:
Posting Komentar
Berlangganan Posting Komentar [Atom]
<< Beranda